Akhiri Perang, Begini Kata Presiden Indonesia Saat Buka KTT G20

Gananews|Denpasan-Di hadapan para kepala negara G20 yang hadir di pembukaan KTT G20, Presiden Jokowi mengatakan, setiap negara punya tanggung jawab besar untuk menghentikan perang. Jangan sampai dunia jatuh ke Perang Dingin selanjutnya.

Di hadapan para kepala negara G20 yang hadir di pembukaan KTT G20, Presiden Jokowi mengatakan, setiap negara punya tanggung jawab besar untuk menghentikan perang. Jangan sampai dunia jatuh ke Perang Dingin selanjutnya.

Presiden Joko Widodo menyampaikan pandangannya saat pembukaan KTT G20 Indonesia di Nusa Dua Bali, pada Selasa 15 -11-2022.

Konferensi Tingkat Tinggi G20 resmi dibuka Presiden Joko Widodo pada Selasa (15/11/2022) di Nusa Dua, Badung, Bali. Dalam pidatonya di hadapan para pemimpin negara anggota G20 dan negara undangan, Presiden dengan tegas meminta agar perang dan polarisasi geopolitik yang saat ini meruncing segera diakhiri.

Presiden awalnya membuka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 dengan menggunakan bahasa Indonesia. Setelah mengetuk palu tanda membuka sidang, ia menyoroti kondisi dunia yang saat ini sedang menghadapi krisis bertubi-tubi, mulai dari pandemi Covid-19 yang belum selesai hingga rivalitas global, perang, hingga krisis-krisis baru di sektor pangan, energi, dan keuangan, Sebut Jokowi,”(Red)