Puncak Baksos Serentak, Kapolresta Banda Aceh Sambang Kaum Disabilitas, Panti Jompo dan Anak Yatim

 

Puncak Baksos Serentak, Kapolresta Banda Aceh Sambang Kaum Disabilitas, Panti Jompo dan Anak Yatim

 

Gananews.com,BandaAceh-Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Trisno Riyanto melakukan bakti sosial (Baksos) secara serentak yang merupakan kegiatan puncak dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-74 yang mengusung tema “Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif” dengan memperhatikan protokol kesehatan, Jumat (26/6/2020).

 

Kepada personel Polresta Banda Aceh sebelum melaksanakan kegiatan, Kapolresta berpesan kita semua dalam kondisi penuh keprihatinan covid-19 yang masih melanda hampir seluruh Provinsi di Indonesia termasuk Kota Banda Aceh dan Aceh Besar.

 

“Waspada dan tetap melaksanakan kegiatan sesuai dengan Protokol Kesehatan, karena Orang Tanpa Gejala (OTG) tidak kita ketahui saat kita dilapangan, maka kegiatan ini dipandang perlu untuk selalu menjaga jarak, menggunakan masker dan menjaga kebersihan diri sendiri,” Kata Kapolresta.

 

Kapolresta disela menyerahkan 40 paket Bantuan Sosial ke Panti Jompo Rumoh Sejahtera Geunaseh Sayang, Dinas Sosial Aceh di Ulee Kareng mengatakan, kegiatan baksos ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Bhayangkara ke – 74.

 

“Bakti Sosial ini dilaksanakan secara serentak se Indonesia dalam rangka rangkaian dari peringatan Hari Bhayangkara ke – 74, jangan dipandang isinya, namun pandang lah manfaat dari bantuan ini,” kata Trisno Riyanto.

 

Sementara itu, Kasie Penyantunan Lansia Mawarni, SE menaruh harapan bakti sosial ini dapat dimanfaatkan oleh para lansia yang ada di Panti Jompo Rumoh Sejahtera Geunaseh Sayang.

 

“Alhamdulillah pada kesempatan ini, Kapolresta Banda Aceh bersama para personelnya menyambangi kami untuk memberikan bantuan, dan harapan kami semoga Hari Bhayangkara tahun 2020 sukses seperti tema yang telah diusungkan,” kata Kasie Penyantunan.

 

Disela kegiatan Bakti Sosial ini, Kapolresta beserta rombongan juga memberikan bantuan sosial kepada para lansia di gampong Lamgapang, Ulee Kareng, disana ia menyerahkan bantuan kepada lansia yang sudah berumur 85 tahun yang tinggal sendiri tanpa anak dan suami.

 

Kemudian, Kapolresta juga menyerahkan bantuan kepada keluarga disabilitas di Gampong Doy, Ulee Kareng. Suami yang mengalami tuna wicara serta isteri mengalami tuna daksa memiliki berprofesi sebagai tukang perabot alat rumah tangga.

 

“Kami memberikan bantuan ini dengan harapan doa dari ibu dan bapak agar pelaksanaan hari bhayangkara ke 74 nantinya berjalan sukses dan lancar,” pinta Trisno.

 

Selain itu, seluruh Polsek jajaran Polresta Banda Aceh juga melaksanakan kegiatan yang sama memberikan bantuan kepada para fakir miskin, yatim piatu serta kaum disabilitas yang ada di wilayah hukum Polresta Banda Aceh secara door to door system.(Red)